Portofolio fotografi merupakan hal yang penting untuk seorang fotografer untuk naik tingkat dari pemula ke profesional. Bahkan bagi seorang fotografer profesional juga memerlukan portofolio yang menarik.
Portofolio fotografi berfungsi sebagai media untuk menunjukan hasil karya seorang fotografer. Fungsi portofolio lain nya adalah sebagai bukti skill seorang fotografer.
Tujuan nya tentu agar dapat dilihat oleh calon klien atau rekruter yang membutuhkan jasa foto baik perorangan, grup, hingga perusahaan.
Baca juga : Fotografi Artinya Bukan Sekedar Hobi
Portofolio yang baik akan menampilkan berbagai karya fotografi yang tersusun rapih terorganisir dan menarik. Hasil foto yang ditampilkan biasanya adalah foto terbaik yang pernah diciptakan, bisa juga disesuaikan dengan jenis market foto yang akan di tuju.
Misalnya marketnya adalah klien yang membutuhkan jasa foto wedding, maka fotografer akan menampilkan cenderung hasil foto wedding yang terbaik.
Ada banyak cara menyusun portofolio fotografi yang bagus kita juga dapat memilih media yang tepat untuk menampilkan hasil karya kita.
Tips Menyusun Portofolio Fotografer Menarik
Dalam menyusun portofolio harus merepresentasi karya karya fotografi yang terbaik dan menggambarkan jenis dan gaya fotografi yang menjadi kemampuan fotografer.
Portofolio tidak harus berisi seluruh foto yang pernah dibuat ini akan terlalu banyak dimuat dan membingunkan calon client. Banyak foto yang dimuat dalam portofolio juga tidak akan berkesan bagi yang melihat atau calon client.
baca juga : Teknik & Tips Fotografi Pemandangan Alam
Baiknya jumlah foto yang dimuat berkisar antara 10 – 30 foto terbaik dari berbagai jenis gaya fotografi yang ditawarkan. Jika memang menguasai beberapa jenis gaya fotografi baiknya memang pisahkan dalam kategori yang berbeda.
Jangan lupa untuk membuat personal branding dari gaya fotografi yang kita kuasai untuk membuat portofolio
Contoh Portofolio Fotografi Profesional
Menggunakan berbagai media untuk membuat portofolio untuk menjangkau berbagai kalangan, kini tidak hanya portofolio dalam bentuk katalog yang dicetak kini portofolio juga dapat dimuat dalam bentuk digital seperti website bahkan kini seocial media seperti Instagaram juga bisa dijadikan portofolio fotografi.
Baca juga : Jenis Pameran Fotografi,Tujuan dan Menentukan Tema
Jika membuat portofolio dalam bentuk katalog foto maka gunakanlah jenis cetak dengan tinta dan kertas terbaik jangan ragu untuk mendesain menarik mungkin. Jika dalam bentuk website pastikan web didesain dengan baik dan mudah diakses.
Contoh Portofolio Fotografi Website
Kami mengutip dari sebuah website glints.com kami menemukan contoh portofolio yang menarik dan profesional
- Anwita + Arun
© Screenshot Anwita + Arum (www.anwita-arun.in)
- Christian Oth Studio
© Screenshot Christian Oth Studio (www.christianothstudio.com)
- Zena Holloway
© Screenshot Zena Holloway (zenaholloway.com)
Contoh Portofolio Fotografi Instagram
Social media seperti Instagram memang sangat cocok untuk dijadikan portofolio karena kini banyak orang mengabiskan waktu lebih banyak waktunya di sosial media selain itu penggunaan sosial media juga sekaligus bisa menjadi media promosi yang mudah.
Instagram menjadi sosial media yang cocok karena memang konsep dasar sosial media ini berbasis foto yang sangat cocok menjadi media untuk mengupload karya foto kita
Contoh Portofolio Fotografi PDF
File PDF sangat cocok digunakan untuk membuat file portofolio yang mudah dipindahkan atau dikirim dalam bentuk digital. Sebagai alternatif media cetak dalam bentuk katalog memudahkan kita mengirimkan portofolio kita ke calon client yang ingin melihat portofolio kita.
Dalam dile PDF kita dapat mendesain dengan cantik seperti katalog selain itu kita dapat menyisipkan informasi penting, seperti informasi kontak.
baca juga : Contoh Proposal Pameran Fotografi dan cara Membuatnya